daftarlokal.id Saat ini sudah sangat banyak aplikasi yang mendukung kamu untuk membuat video promosi. Dari semua aplikasi yang ada, bahkan saat ini bisa kamu gunakan dalam versi android atau ios. Artinya, semua semakin mudah. Tinggal bagaimana kamu memulai membuat video promosi usaha kamu.
Kemampuan dalam membuat video promosi, memang menjadi bagian tidak terhindarkan ketika kamu sedang merintis usaha. Karena saat ini saluran pemasaran sudah online. Sehingga, kamu perlu memperkenalkan kepada calon pembeli mengenai produk atau usaha kamu pun dengan media online.
Nah, saat memasuki ranah online ini, misalnya menggunakan sosial media sebagai wadah promosi. Maka, kamu perlu untuk membuat sebuah desain, agar bisa calon pembeli tangkap apa sih produk usaha kamu. Desain ini, bisa berupa poster, banner, dan sejenisnya yang berbasis digital.
Untuk mendukung adanya desain yang baik, kamu memerlukan yang namanya foto produk yang baik. Paling tidak bisa menampilkan dari berbagai sisi dari produk kamu. Juga detail-detail keunikan dari produk kamu. Apa lagi jika kamu memulai usaha kria. Ini juga berlaku untuk kamu yang punya usaha kuliner, detail akan menggoda selera makan seseorang yang melihat.
Selain melalui desain gambar yang diam. Kamu juga bisa memanfaatkan gambar bergerak alias video dalam membuat promosi online. Seperti telah kita sebut di awal, saat ini banyak aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk mengedit sebuah video. Bahkan, sosial media saja sudah melengkapi fitur editing secara langsung untuk pengguna mereka.
Namun, bagi kamu yang ingin template video promosi gratis. Kamu bisa memanfaatkan model template yang ada, misalnya tempalte gratis adobe premiere pro, atau aplikasi sejenis. Tapi, jika kamu belum mahir menggunakan editing video seperti premiere pro. Walau ada tempalte gratis premiere pro, tentu kamu akan kesulitan.
Kabar baiknya, untuk urusan pembuatan video promosi gartis, kamu bisa memanfaatkan aplikasi PowerPoin, yak benar, aplikasi yang selama ini untuk presentasi itu. PowerPoin sebenarnya memiliki segudang fitur, yang bahkan bisa kamu gunakan untuk kebutuhan Video Promosi secara HD atau kualitas 4K.
Bagi kamu yang telah terbiasa menggunakan powerpoin mungkin juga sudah sering melihat banyaknya menu atau fitur yang ada. Namun belum memaksimalkan semuanya untuk kebutuhan pembuatan template video promosi. Nah, kamu bisa memulai dari sekarang nih, membuat template video promosi PowerPoin.
Untuk kamu yang ingin mendownload berbagai template video promosi gratis format PowerPoin kamu bisa mengunjungi laman website jaringan kami berikut ini: Tempalte PTT Promosi Produk Gratis di sana terdapat berbagai template video promosi yang bisa kamu manfaatkan untuk kebutuhan iklan kamu. Semoga bermanfaat. Salam.